Made of Honor


Pertama kali saya melihat iklan "Made of Honor" yang diperankan Patrick Dempsey seketika saya langsung teringat film yang dibintangi Julia Roberts berjudul "My Best Friend's Wedding". Seketika itu pula saya punya niat harus nonton nih film.




"Ah, ini pasti My Best Friend's Wedding versi cowok," pikir saya. Sudah bisa ditebak lah ceritanya bagaimana. Karena dari judul dan posternya aja udah keliatan. Seorang laki-laki dan perempuan yang sudah bersahabat sejak lama. Yang satunya masih menjomblo (atau masih mencari pasangan kesana kemari), yang satunya lagi kasih kejutan, "Eh bo', gue mau married nih!" Dan --lagi-lagi bisa ditebak-- si jomblo itu langsung merasa kehilangan, gak ikhlas, dan baru menyadari bahwa sebenarnya, "I want to spend the rest of my life with him/her." Klasik sekaleeeeeeee...... *langsung sensitif sampe ke ubun-ubun*.

Terlepas dari masalah sensitif saya itu, saya punya ekspektasi yang cukup tinggi terhadap film "Made of Honor" ini. Apa pasal? Karena saya membandingkannya dengan "My Best Friend's Wedding". "My Best Friend's Wedding" adalah salah satu film favorit saya. Filmnya lucu (lucu gak sih ngeliat rambut Julia yang keriting awut-awutan kaya' sarang burung begitu? Hahahaha...), tapi ada sedihnya juga, apalagi pas bagian Julianne Potter (Julia Roberts) yang lagi ngasih speech di pernikahan sahabatnya, Michael O'Neil (Dermot Mulroney). Oh ya, soundtracknya juga keren. Sebelum lanjutin reviewnya, mari kita nyanyi-nyanyi dulu... Yuk mari...



lalalala
lililili
say a little prayer for you...

Nah, sudah selesai saya nyanyinya. Mari kita lanjutkan... Sampai mana tadi saya lupa? *keasyikan nyanyi*

Oh iya, sampe situ...

Nah, intinya "My Best Friend's Wedding" itu bagus. Bagi yang belum nonton, aduh bo'... Mas/Mbak/Om/Tante... Selama ini kemana ajaaa??? Makanya ya cobalah hidup BERSOSIALISASI. Tanya gitu sama temen-temennya, minta rekomendasi film lucu, atau gak tiap hari datengin itu tempat rental film. Jangan cuma ngendon di kamar. Masih mending kalo ngendonnya karena belajar buat persiapan ujian akhir les Bahasa Jerman. Gak apa-apa deh sambil kunci pintu juga dan gak keluar dari kamar selama tiga hari. Tapi, kalo kerjaannya cuma ngempeng, bertelor, tidur, atau ngejogrok berjam-jam di depan komputer dan browsing sana-sini, blogging, blogwalking, plurking, chatting, gaming, haduuh... Ini mah refleksi diri sendiri. Ahahahahahaha... Jadi malu saiiiah... jadimalu1

Semalam itu eh kemarin malam ding... Eh salah, tadi malam *maaf, pikun akutnya kumat* saya nonton lah filmnya Mas Patrick Dempsey ini. Dan ternyata Saudara-saudara, saya kecewa! Filmnya tidak sesuai dengan harapan saya. Yah... mungkin karena dari awal saya sudah membandingkannya dengan "My Best Friend's Wedding". Jadi, menurut saya kebanting aja nih film Mas Patrick *maaf banget lho, Mas Patrick...*.

Inti ceritanya sama dengan "My Best Friend's Wedding", bedanya ya kalo di "My Best Friend's Wedding" tokoh utamanya cewek sedangkan di "Made of Honor" tokoh utamanya cowok. Yang bikin saya kecewa, ceritanya kok kesannya maksa. Maksanya dimana? Ya memaksa untuk lucu, memaksa untuk romantis, memaksa untuk sedih,... padahal mah ya --ini menurut saya lho jadi sangat subjektif-- gak ada lucunya, gak ada romantisnya, dan gak ada sedihnya. Konfliknya kurang gereget. Contohnya aja waktu Tom Bailey (Patrick Dempsey) membuat misi dalam waktu dua minggu dia harus bisa merebut Hannah (Michelle Monaghan) dari tunangannya, Colin McMurray (Kevin McKidd), kok kesannya kurang usaha gitu yaaa...? Kurang seru begitu lah. Hanya begitu-begitu saja. Standar banget. *yang udah nonton film ini setidaknya mengerti lah maksud saya apa* Nah, sekarang coba deh dibandingin dengan filmnya Mbak Julia. Dalam dua minggu (kalo gak salah ya, saya lupa tepatnya berapa lama) Julianne Potter berusaha segala macam cara untuk membatalkan pernikahan sahabatnya. Caranya macem-macem dan... licik. Boleh aja sih di depan calon kedua mempelai si Julianne ini bermanis-manis muka, tapi di belakangnya beuh... ngebet banget dah pengen ngerusak rencana bahagia sahabatnya. Sampe ada acara kejar-kejaran segala *ahahaha... sumpah deh di adegan ini kocak!*. Saya gak akan cerita disini apa aja usahanya Julianne untuk membatalkan pernikahan Michael dengan Kimberly Wallace (Cameron Diaz) karena itu spoiler dan saya gak mau merusak kebahagiaan saya dalam membuat orang penasaran. Ahahahahahahahaha... Suatu alasan yang sangat manis padahal mah sebenarnya pikun akut saya kumat lagi.

p.s.:
Gambar pertama diambil dari sini.
Gambar kedua diambil dari sini.

4 comments

  1. Film romantis?

    Well..

    Err..

    Umm..

    Saya ga seneng film romantis soalnya.. :D

    ReplyDelete
  2. Sekali2 nonton lah film romantis... Gak dosa ini. Huiii...

    ReplyDelete
  3. aaaaaaaaaaahhhhh

    gw nonton my best friend's wedding entah udah berapa juta kali dan masih saja suka pada film yang keren banget ini!!!

    ga bercela buat komedi romantis :D

    Made of Honor mah blom nonton juga da sampe sekarang... entah kenapa hatiku tidak terpanggil padanya :lol:

    ReplyDelete
  4. hmmm, karena selera orang beda2, saya bisa terima pandangan kamu.
    saya malah lebih suka Made of Honor dari pada My Best Friend's Wedding, mungkin karena yang saya tonton duluan adalah MOH dari pada MBFW.
    MOH menurut saya jauh lebih segar dan lucu dari pada MBFW.
    Saya jatuh cinta pertama kali sama cerita dan aktingnya Patrick saat jadi Tom. Saya suka banget sama MOH. Meskipun demikian, saya akui kalo MOH nyontek cerita dari MBFW.
    But that's okay.. I still love MOH.
    Salam kenal, and peace :)

    ReplyDelete

Saya akan senang sekali jika kalian meninggalkan komentar, tetapi jangan anonim ya. Komentar dari anonim—juga komentar yang menggunakan kata-kata kasar, menyinggung SARA, dan spam—akan saya hapus. Terima kasih sebelumnya.