Bye bye, Disqus!

Nah, gara-gara tersindir tulisan Mbak Vicky disini, saya akhirnya meneguhkan niat untuk memecat Disqus dari blog saya. Sebenarnya agak merasa sayang sih menghapus Disqus, soalnya kan pakai Disqus juga sudah lumayan lama. Kalau ada yang mengeluh mau komentar di Disqus itu ribet, susah, loading-nya lama, saya sih tutup mata dan kuping saja. Lha wong, saya selama ini santai-santai saja kok pakai Disqus. Aman dan sejahtera. Tidak ada keluhan suatu apapun. Iya, iya... Saya memang egois. :vD 

Tetapi, belakangan ini, saya sudah mulai kepikiran untuk tidak pakai Disqus lagi. Beberapa orang sudah bilang langsung ke saya kalau pakai Disqus itu sungguh merepotkan. Setelah saya pikir-pikir lagi, bisa jadi blog saya selama ini sepi komentar karena para penggemar saya malas berurusan dengan Disqus. Pada awalnya saya tidak pernah memusingkan urusan komentar. Bagi saya, kalau banyak yang komen, ya syukur Alhamdulillah. Kalau sepi komentar, ya sudah. Santai saja. 

Semakin ke sini, saya pikir capek-capek bikin tulisan buat apa kalau para penggemar saya tidak bisa berinteraksi dengan urun komentar? Benar tidak? Saya juga kan tidak mau dicap sebagai idola yang tidak mau mengindahkan aspirasi para penggemar. Oleh karena itulah, meski dengan berat hati mulai hari ini saya tidak lagi pakai Disqus dan tidak berencana untuk pakai kotak komentar dari pihak ketiga manapun. Cukuplah saya setia saja pakai kotak komentar asli bawaan dari Blogspot.

Penggemar: Tapi, Kim, itu berarti kamu bakal kehilangan semua komentar di blogmu dong? Apa tidak sayang?

Well, saya lebih sayang sama kalian--para penggemar saya--ketimbang sama komentar. Lagipula, komentar yang hilang tidak semua kok. Beberapa saja yang hilang. Meski "beberapa" ini saya tidak tahu seberapa banyak, tapi sudahlah. Saya malas menghitungnya. Sakit hati. Yang lalu biarlah berlalu. Mulai sekarang, kita mulai lagi dari nol ya. Halah.

Jadi, kalau kalian baca artikel-artikel di blog ini dan menemukan komentar yang berantakan susunannya atau ada komentar yang hilang, mohon sekiranya saya dapat dimaafkan. Terutama sekali saya meminta maaf kepada teman-teman yang sudah berkomentar dan harus mendapati komentarnya hilang gegara Disqus sialan. *sungkem* Saya juga mohon maaf kalau di kotak komentar ini saya beri verifikasi. Tiada maksud untuk merepotkan teman-teman sekalian, tetapi tujuannya tidak lain untuk meminimalisir spam. 

Akhirul kalam, semoga sekarang teman-teman dan para penggemar tidak sungkan lagi untuk urun komentar di sini. Tabik!

26 comments

  1. akhirnya lepas disqus ya hihi aku punya akunnya pun juga jarang pake

    kalo soal blog ada yang komen atau tidak sebenernya sih gak masalah ya, soalnya aku udah cukup senang kalau traffic blogku naik hehe berarti kan ada yang baca :D

    semangat blogging ya kimi~~ :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu betul sih. Mau ada komen atau gak ya tidak apa-apa sebenarnya. Tapi, kan kasian juga sama teman-teman yang mau komen di sini tapi terhambat karena Disqus yang kurang bersahabat. :)

      Delete
  2. Alhamdulillah, akhirnya Kimi sudah memutuskan. Senang rasanya bisa komen dengan cepat di sini :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah ya, Mbak. Semoga setelah Disqus dihapus, semakin banyak teman yang mau komen di sini. :D

      Delete
  3. Replies
    1. Well, bagi saya pribadi sih saya lebih memilih Disqus ketimbang comment form asli dari Blogspot. :D

      Delete
  4. Akhirnyaaaa.. Lebih enak kaya gini, Kim :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haaaa... Ternyata kamu masuk ke kubu anti-Disqus toh. :))

      Delete
  5. Dengan berhentinya Kimi memakai Disqus, berarti aku juga berhenti. Lah wong dulu aku bikin Disqus cuma supaya bisa nulis komentar di sini :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha... Gpp. Asalkan kamu jangan berhenti komen di sini. ;)

      Delete
  6. Asik-asik... Iya sih, saya sering ke mari, pas mau komen musti login dulu ke disqus, dan itu malesin banget... *padahal sendirinya juga pakai*

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah... Ternyata Bang Amed sering main ke mari ya? Aku jadi malu... :">

      Delete
  7. Yang penting udah bisa masukin url blog, Kim hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha... Iya, betul. Biar saya juga bisa kunjungan balik.

      Delete
  8. nahhhh, asekkkk jadi gampang komen sekarang, yipiiii - dari dulu kek *dikeplak Kimi*

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha... aku gak berani keplak, mbak. takut kualat. :P

      Delete
  9. Ahahahha aku sekarang udah bisa komen dunk yaaaa.
    Langsung cobaaaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Percobaan berhasil! :D

      Nanti sering2 komen di mari ya, Mbak. :)

      Delete
  10. wah, akhirnya
    usul: warna linknya jangan oranye dungs. ga kelihatan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kok gak kelihatan? Bukannya malah kelihatan jelas ya?

      Delete
  11. hmmnn disqus aku sih yes...


    Jangan lupa kunjungi juga berita megapolitan terkini
    Infonitas.com

    ReplyDelete

Saya akan senang sekali jika kalian meninggalkan komentar, tetapi jangan anonim ya. Komentar dari anonim—juga komentar yang menggunakan kata-kata kasar, menyinggung SARA, dan spam—akan saya hapus. Terima kasih sebelumnya.