[Review] Hada Labo Perfect 3D Gel

Halo, teman-teman semua! Kali ini saya ingin mencoba menulis review skincare. Ini adalah kali pertama saya menulis review tentang skincare. Harap dimaklumi kalau review-nya rada-rada kacau. 😀

Langsung saja ya.

Sekarang ini saya sedang suka banget dengan Hada Labo Perfect 3D Gel. Hada Labo, yang merupakan keluaran dari Rohto, ini termasuk brand favorit saya. Makanya begitu lihat di rak Hada Labo ada produk baru si Perfect 3D Gel ini penasaran banget saya ingin coba karena klaimnya yang bilang all in one complete gel. Bisa melembabkan, mencerahkan, dan juga untuk anti penuaan dini. Kebetulan waktu itu saya memang butuh krim malam. Jadi, kenapa tidak dicoba saja?


Tiga bulan kemudian ketika tulisan ini dibuat saya sudah habis pakai satu jar dan lanjut jar ke dua. Saya yang memang sudah suka hasilnya sejak pemakaian pertama merasa berkewajiban untuk berbagi pengalaman produk ini dengan teman-teman semua.


A post shared by Polar Bear (@insanayu) on



Hada Labo Perfect 3D Gel mengandung empat tipe Hyaluronic, yaitu Hyaluronic Acid, Improved Hyaluronic Acid, Nano Hyaluronic Acid, dan 3D Hyaluronic Acid. Hyaluronic Acid ini sebenarnya dimiliki manusia. Fungsinya untuk menghidrasi kulit dan memberikan kelembapan. Hyaluronic Acid juga bermanfaat untuk anti-aging. Tugasnya juga memperbaiki lapisan kulit terluar kita sehingga kulit kita menjadi lembut, kenyal, dan cerah. Selain itu, Hyaluronic Acid juga bisa mengurangi kerutan-kerutan halus.

Hyaluronic Acid ternyata juga berperan sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas. Sudah menjadi rahasia umum radikal bebas ini yang membuat kita rentan akan penuaan dini. Kerennya lagi Hyaluronic Acid cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif, karena dia sangat gentle dan punya efek menenangkan kulit. Namun, seiring bertambahnya umur kulit kita semakin lambat memproduksi Hyaluronic Acid. Tidak ada salahnya kita membantu kulit kita dengan memberi Hyaluronic Acid dari luar. Dari pengamatan saya, Hyaluronic Acid adalah bahan andalan Hada Labo. Semua produknya sepertinya memiliki kandungan Hyaluronic Acid.

Selain keempat tipe Hyaluronic Acid tersebut, Hada Labo Perfect 3D Gel juga mengandung arbutin (bentuk mild-nya hidroquinone dan merupakan alternatif dari hidroquinone, tapi jauh lebih aman), Niacinamide (bahan yang wajib ada di skincare regimen kita), Yuzu Extract, dan anti-aging complex. Berikut komposisi lengkapnya:

Komposisi: Aqua (water), Butylene Glycol, Arbutin, Niacinamide, PEG-240/HDI Copolymer Bis-Decyltetradeceth-20 Ether, Glycerin, Glycosyl Trehalose, Hexylglycerin, Phenoxyethanol, Disodium Succinate, Sodium Metabisulfite, Dextrin, Arginine, Succinic Acid, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Citrus Junos Seed Extract, Hydrolized Hyaluronic Acid, Potassium Laurate, Tocopherol, Methylparaben, Sodium Hyaluronate, Sodium Acetylated Hyaluronate. 

Sesuai dengan namanya teksturnya berupa gel bening. Kalau kata Mbak Anggi teksturnya seperti slime dan itu sudah membuatnya bahagia. Iya, teman-teman. Skincare juga bisa dianggap mainan oleh Mbak Anggi. Haha... Oops. Maaf, Mbak Anggi. *sungkem*


warnanya yang bening membuat dasar jar terlihat


Nilai lebihnya yang lain dia tidak menggunakan zat pewangi (parfum), zat pewarna, mineral oil, dan ethanol (alkohol/alkohol denat). Juga sesuai dengan pH kulit, sehingga tingkat iritasi rendah. Jadi, benar-benar dibuat disesuaikan dengan apa yang kulit kita butuhkan. Meski untuk wanginya sendiri masih ada wangi sih, tapi tidak mengganggu buat saya. Begitu dipakai wanginya langsung hilang dan tidak tercium.

Sekarang tentang efek setelah pemakaian.

Dari semua skincare yang pernah saya coba Hada Labo Perfect 3D Gel termasuk dari sedikit skincare yang bisa saya langsung rasakan efeknya hanya dalam satu kali pemakaian (mengingat saya orangnya tidak ngeh dan tidak peka). Pertama kali pakai di malam hari dan begitu bangun pagi keesokan harinya dan cuci muka, begitu dipegang kok muka jadi lembut dan kenyal gimanaaa gitu deh. Semakin rajin dipakai sampai habis satu jar wajah jadi lebih lembap dan pipi juga tetap lembut, halus, juga kenyal. Jadi bikin hobi untuk cubit-cubit gemas pipi sendiri. Sebagai tambahan, kalau kata Lulu, efek instan pemakaiannya sama seperti sehabis pakai Laneige sleeping mask.

Untuk klaim anti-aging, saya tidak bisa menjawabnya sekarang. Karena selayaknya semua skincare dengan embel-embel anti-aging, lifting, firming, dan sejenisnya itu, efeknya baru terasa dan terlihat bertahun-tahun kemudian itupun dengan syarat rutin dipakai. Sementara untuk klaim mencerahkan, wajah saya memang terlihat lebih cerah dibandingkan dulu yang kusam banget. Akan tetapi, saya tidak tahu efek wajah semakin cerah ini hanya karena Hada Labo Perfect 3D Gel atau juga berkat kombinasi skincare yang saya pakai. Mengingat skincare regimen saya cukup lengkap kan.

Penggemar: Wah, jadi tertarik nih, Kim. Harganya berapaan tapi ya? Mahal gak?

Menurut saya harganya relatif murah ya. Kurang lebih Rp 100ribu (kalau sedang diskon bisa dapat Rp 70ribu - 80 ribu). Isinya 40 gr. Bisa awet dipakai sampai tiga bulan. Itupun pemakaian agak boros. Kalau pemakaian lebih hemat, mungkin bisa sampai 3,5 - 4 bulan. Pakainya tipis-tipis saja, yang penting merata di wajah dan leher.

Kesimpulan

Resmi sudah saya memasukkan Hada Labo Perfect 3D Gel ke rak holy grail saya. Saya akan terus memakainya sampai nanti saya bosan dan iseng ingin mencoba produk lain. Kalau untuk sekarang saya belum bosan dan masih cinta dengan produk ini.

Bagi teman-teman yang bermasalah dengan kulit kusam dan kering mungkin dapat mencobanya. Juga untuk kalian yang mulai peduli dengan anti-aging. Kalau dari hasil baca-baca sih, Hada Labo Perfect 3D Gel ini cocok untuk semua jenis kulit, tidak terbatas di pemilik kulit kering saja. Sekadar informasi, kulit saya kombinasi. Kalau kata mbak-mbak terapis yang mem-facial wajah saya kemarin sih, kulit saya ini sensitif. Well, intinya adalah saya cocok pakai ini.

Rating: 5/5 - it was amazing! 

17 comments

  1. wah sama dong mbak, aku juga penggemarnya hada labo, produk-produknya hada labo sejauh ini cocok banget di wajahku. tapi untuk yg 3d gel ini aku belum coba sih, belum nemu soalnya. kalo boleh tau belinya di daerah mana mbak?

    ReplyDelete
  2. 1st of all, waktu beli dulu Kiki bilang ini mahal, dibanding.........Snail COSRX yg 100ml harga 2x lipet. Hahahahaha. #peace Kim

    2ndly, apa yg tertulis, nyata adanya, dan makenya irit kok, gel kan jd dikit aja tuh bisa utk semuka. Kalau mau pake utk sleeping mask, jg bisa, agak banyak aja, tapi bobo nya nanti mukanya becek. Hahahaha. #pengalaman.

    Last buat not least, kalo lagi diskonan mending beli sekaligus 2/3 mengingat 99ribu utk 40ml itu agak.... Nganu banget buat kantong IRT.

    #ilovemyskin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya kalau perbandingannya dengan Snail COSRX ya memang lebih murah. Ehe.

      Delete
    2. Maksudnya Snail COSRX yang lebih murah kalau dibandingkan Hada Labo Perfect 3D Gel. 😀

      Delete
  3. aku kok lebih tertarik karena bentuknya miri slim

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, kata temanku juga memang bentuknya mirip slime dan itu sudah bikin dia bahagia. Haha.

      Delete
  4. Mau hada laboku nggak sis? Aku colek baru 2 kali dan keluar bruntusan di bawah bibirku. Aku jual 80 ribu aja soalnya waktu beli sekitar 98 ribu. Aku orangnya bersih, ga ada alergi penyakitan atau apa, bisa cek igku orugaasami. Sia2 banget kalau ga kepake:(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau aku kayaknya belum deh, Mbak. Barangkali pembaca blogku yang lain ada yang berminat. Terima kasih tawarannya, btw. :D

      Delete
  5. Info utk teman2 kalau kulit wajahnya gampang jerawatan, jangan pakai produk hada labo dengan skin care lain, akibatnya jerawatan. Jgn coba2 pakai serum lain kaau sudah coba poduk ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya cocok-cocokan juga sih, Mbak. Di kulit Mbak mungkin nggak cocok, tapi di kulit orang lain bisa saja cocok meski dicampur dengan skincare merk lain.

      Delete
    2. Ga juga kalo menurutku.. namanya skin care kan cocok2kan mba.. aku udah pake hada labo ultimate lotion ku timpa sama serum essense dr produk lain alhamdulillah aman2 aja. Dan ini baru mau seminggu pake yg 3D gel nya.. alhamdulillah masih aman.. btw terima ksih ya mba ranger kimi untuk review produk hadalabo perfect 3D gelnya..

      Delete
    3. Hi, Mbak Icha. Sama-sama. Senang kalau review ini bisa bermanfaat. Salam kenal. :)

      Delete
  6. Saya juga pakai ini mbak, hehe, cuma kalau dipakai setiap hari jadi semacam gak ngaruh ke kulit malah muncul semacam beruntusan, jadi pakainya jarang jarang, hoho

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sekarang jadinya saya berhenti pakai ini. Mungkin benar ya ini jadi penyebab bruntusan saya beberapa bulan lalu. Bisa juga tersangkanya dari produk Hada Labo yang lain. Ya pokoknya setelah saya hentikan semua produk dari Hada Labo saya tidak bruntusan lagi.

      Delete
  7. klau boleh tahu mbak belinya di shopee di olshop yg mana mbak? krna binggung mau beli byk skli di shopee, takit palsu. 😶 serius aku lebih ska beli di official oslhop produk mskpun lbh mahsl dr pd di olshop reseler2 jd gk was2, tp sayang hadalabo kyk nya blm punyya offivial olshop nya 😌
    jd pertanyaanny mbak beli di olshop mana mbak? krna mbak udh coba produknya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hada Labo punya kok official shop di Shopee. Namanya Rohto Official Shop.

      Delete

Saya akan senang sekali jika kalian meninggalkan komentar, tetapi jangan anonim ya. Komentar dari anonim—juga komentar yang menggunakan kata-kata kasar, menyinggung SARA, dan spam—akan saya hapus. Terima kasih sebelumnya.