Random #26

Random 1

Mau semulia apapun niat saya untuk belajar dandan, nyatanya skill dandan saya ya segini-segini aja. Mentok di bisa pakai bedak dan lipstik. Tapi, tetap saja satu purnama yang lalu saya nekad beli perkakas wanita semacam pensil alis, eye liner, dan maskara. Malah besok-besok kepingin beli eye shadow meski saya masih nggak paham bagaimana cara pakainya. Oh iya, saya juga harus beli foundation soalnya foundation saya sudah habis.


hasil belanja bulan lalu


Setidaknya dengan beli perkakas wanita begini saya merasa saya sudah menjadi wanita. Kepada Mas Rafa, maaf ya kalau aku nggak bisa dandan. Tapi, kamu masih sayang sama aku kan?


Random 2

Saya pernah membaca sebuah tulisan di suatu beauty blog luar negeri (duh, saya lupa link-nya, maaf ya). Si blogger cerita kalau sheet mask itu sekarang nge-hype banget. Kalau rutin dipakai, insya Allah berfaedah untuk wajah. Bahkan, lanjutnya, ada seseorang yang sampai pakai satu sheet mask setiap hari selama satu tahun! Hasilnya? Mukanya kinclong, mulus, bersih, yah pokoknya apa yang diidam-idamkan para wanita deh. Tapi kan tekor kalau pakai tiap hari selama setahun penuh? Ya iya. Ente pikir harga sheet mask di sini berapa?

Nah, si mbak blogger itu bilang dia mau mempraktekkan pakai sheet mask setiap hari selama seminggu. Kok seminggu doang? Kenapa gak setahun? Alasannya sama kayak saya: tekor. Ternyata "satu hari satu sheet mask selama seminggu" ini sudah populer ya di sini. Bahkan waktu itu sempat ramai di Twitter. Iya iya, saya memang kudet. Dan, Mbak Chichi juga ikutan gerakan ini dong. Ya sudahlah, saya ikutan juga.

Pertama kali ikutan di bulan kemarin dan saya mau menjadikannya sebagai rutinitas setiap bulan. Tapi, saya cuma lima hari, nggak seminggu. Soalnya, saya pakai sheet mask dari Mentholatum yang cuma ada lima varian. Biar adil satu hari satu varian gitu. Mau pakai sheet mask dari Korea, tapi saya malas beli online. Jadi saya beli yang gampang didapat saja.

Sesudah pakai sheet mask, saya tidak pakai apa-apa lagi. Malas. Soalnya muka berasa kepenuhan. Habisnya itu kan sheet mask kandungan serumnya banyak ya. Saya pikir sekalian deh muka diistirahatkan dari yang lain-lain. Setelah cuci muka cukup pakai toner dan sheet mask.

Random 3

Barang pesanan saya baru sampai hari ini. Berbarengan.




Setidaknya selama beberapa bulan ke depan saya tidak perlu lagi beli serum dan pelembap.

Random 4

Umur boleh tua, tapi saya selalu merasa saya ini baru berusia 20-an awal. Masih berasa mahasiswi S1 tingkat 2 atau 3 gitu. 🙈

Random 5

Punya blog sepi pengunjung, yang tiap hari paling hits-nya cuma segitu-segitu saja. Begitu blognya punya stats ramai kok jadi heran sendiri. Pokoknya apapun yang terjadi kalau bisa sih saya jangan berhenti ngeblog. Saya tidak tahu siapa saja yang baca blog ini. Mana tahu blog ini bisa mengubah hidup orang banyak. Pret. Tapi, demikianlah. Reading and writing keep me sane. Dan tampaknya saya harus mengubah halaman "About Me" blog ini, tapi saya tidak punya ide mau menulis apa.

Random 6

Blog buku saya itu awalnya bukan blog buku, tapi blog random dan absurd. Ujung-ujungnya saya jadikan blog buku saja karena waktu itu saya punya niat ingin gabung ke salah satu klub buku. Salah satu syaratnya mengharuskan punya blog buku yang isinya cuma boleh tentang buku, resensi, dan apapun yang terkait dengan buku. Isinya tidak boleh gado-gado. Lama-kelamaan saya kok jadi malas sendiri buat daftar ke sana. Jadinya saya batalkan deh, tapi blog bukunya tetap terus jalan.

Saya memang tidak cocok dan tidak betah berada di dalam grup apapun. Merasa tidak bebas dengan begitu banyak aturan dalam kelompok. Meski saya sadar sebenarnya saya perlu juga untuk menjadi anggota dalam sebuah kelompok. Agar saya belajar berinteraksi dengan orang lain (baca: basa-basi), belajar berkomitmen dengan aturan, dan biar bertemu dengan beragam karakter manusia.

9 comments

  1. Yes pertamax! Itu yang random 3, kok botolnya tjakep. Produk apa, Kim?

    ReplyDelete
    Replies
    1. mahal mbaaakkkk... mending beli buku buat mas zahir.... :))))))

      Delete
    2. @ Mbak Anggi
      Yang 3 botol warna ijo tua itu pelembap, serum, dan scrub dari Sukin. Yang beda sendiri itu facial c-serum dari Sensatia. Perihal harga, menurutku sih murah. Soalnya awet dipakai berbulan-bulan. Jadinya murah kan. Untuk lebih lengkapnya, japri saja ya.

      Delete
  2. Blog buku apa tuh yang mau diikuti... Jangan-jangan BBI yak hehehe.. #asaltebak ah ya, masalah perawatan itu kadang aku pengen ikutan tapi seringnya eman duit mending buat beli buku hahahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tapi kan tapi kan... Wajah dan tubuh perlu dirawat juga. Biar tidak penuaan dini. Biar menarik lebih lama. Biar tetap awet muda. Biar kalau berkaca di depan cermin, jadi senang sendiri. Eh, itu aku sih. 😁

      Delete
  3. random #5 itu sepertinya tak sedikit euy, ngeliat dari stat di sidebar itu, apalagi dibandingkan stat blog saya, jelas jauh hehe mungkin banyak yg nengok tp sedikit yg komen

    paragraf terakhir sepertinya bisa jd bagian random #7 d:D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku curiga Blogspot ini terlalu gampang menghitung blog hits. Beda dengan Wordpress. Makanya aku tak begitu yakin dengan hits segitu. Takutnya dibohongi oleh Blogspot. Kan aku jadi sedih nanti. 😢

      Delete

Saya akan senang sekali jika kalian meninggalkan komentar, tetapi jangan anonim ya. Komentar dari anonim—juga komentar yang menggunakan kata-kata kasar, menyinggung SARA, dan spam—akan saya hapus. Terima kasih sebelumnya.