Berlangganan Layanan Aliran

Sepertinya semakin hari semakin banyak saja layanan aliran (streaming service) media digital, seperti Netflix, Disney+, HBO Go, Amazon Prime Video, Vidio, dan masih banyak lagi. Buat orang-orang yang hobi nonton seperti saya, banyaknya pilihan layanan aliran ini sungguh membuat bingung. Karena film dan serial yang saya suka atau saya incar tidak tersedia di satu tempat. Berpencar-pencar. Kalau tidak ditonton ada rasa penasaran, tetapi kalau mau nonton berarti harus berlangganan layanan aliran tersebut. 


Foto oleh cottonbro studio dari Pexels 


Beruntung beberapa layanan aliran menyediakan pilihan untuk berbagi (sharing) dengan pengguna lain atau bisa mengakses layanan dalam beberapa perangkat secara bersamaan. Ini bisa menekan biaya berlangganan. Tentu saja saya menggunakan cara ini. 

Saya berlangganan banyak layanan aliran bersama teman-teman saya untuk berhemat. Memang betul biaya berbagi begini bisa membuat lebih hemat, tetapi terkadang menjadi mubazir kalau jarang ditonton. Dan juga meski sudah berbagi kalau dihitung-hitung dalam sebulan banyak juga uang yang dikeluarkan. Saya bisa mengeluarkan uang sekitar Rp110ribu setiap bulannya untuk berlangganan berbagai macam layanan aliran. Lumayan banget kan uang yang harus saya bayarkan setiap bulannya? 

Pernah saya berhenti berlangganan dan hanya menyisakan Netflix. Waktu itu saya pikir buat apa berlangganan banyak layanan aliran kalau jarang ditonton? Sungguh buang-buang uang. Mending uangnya ditabung saja kan? Ceritanya saya mau jadi kaya raya dengan menghemat pengeluaran. Tetapi, setelah dipikir-pikir menghemat uang sekian puluh ribu setiap bulannya tidak berpengaruh signifikan terhadap jumlah uang simpanan saya. Saya tetap begini-begini saja. Tidak masuk dalam daftar 10.000 orang terkaya di Indonesia juga. Dengan demikian ya buat apa juga kan saya berhenti layanan aliran? Mending lanjut saja. Jadilah sekarang saya berlangganan Netflix, Amazon Prime Video, Disney+ Hotstar, HBO Go, dan YouTube. 

Jadi demikianlah tulisan tidak penting kali ini. Wkwkwk. 

5 comments

  1. Wow lengkap sekali langganannya, saya hanya punya Disney+ saja.
    Ingin nambah tapi sayangnya internet di rumah tak sestabil layanan Indihome sehingga buat nonton tersendat-sendat, maklum Indihome nya kebanyakan alasan kalau mau pasang, dari slot habis lah, inilah itulah. Akhirnya pakai provider lokal dan hasilnya upload > download sehingga buat streaming jadi lambat, nyandet² Mulu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga koneksi internet di rumah masnya bisa lebih cepat ya... Jadi cepat kalau mau streaming atau mabar. Hahaha.

      Delete
  2. Kak Kimi langganannya lengkap banget 🙈 Viu nggak, Kak? Wkwk. Kalau Disney+ aku kadang aja langganannya, semisal ada series yang mau ditonton baru langganan. Soalnya di Disney nggak terlalu banyak yang mau aku tonton. Paling kalau ada series Marvel aja.. Oh, Loki 2, kapan kau tayang... 🤣
    Kalau yang rutin langganan Netflix sama Youtube! Youtube sih wajib banget soalnya males nonton kalau ada ads 😂
    Prime dapet gratis dari paketan internet, lumayan buat ngurangin pengeluaran 🤣

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku gak langganan Viu. Jarang nonton film/serial Asia soalnya. Btw, kok kamu bisa sih langganan Disney+ kalau pas mau aja? Aku bayar Disney+ langsung setahun gitu lho... Gak bisa bulanan bayarnya.

      Iya, aku juga langganan YouTube karena malas nonton iklannya. Makin lama makin parah tuh iklan di YouTube. Banyak banget dan panjang2 iklannya.

      Delete
    2. Ada pilihan bulanan kalau di aku, Kak. Tapi aku jarang beli langsung di app-nya. Biasanya aku beli bareng kuota internet di Telkomsel App biar jatuhnya lebih murah 🤣. Kak Kimi pakai Telkomsel nggak? Kalau iya, coba lihat-lihat di appnya, biasanya ada bundling~

      Itu diaa!! Semenjak Youtube ada ads, nggak lama kemudian aku subs ke premium karena kesel lagi seru nonton malah kena ads dan nggak bisa diskip! kzl wkwk

      Delete

Saya akan senang sekali jika kalian meninggalkan komentar, tetapi jangan anonim ya. Komentar dari anonim—juga komentar yang menggunakan kata-kata kasar, menyinggung SARA, dan spam—akan saya hapus. Terima kasih sebelumnya.